Tertarik Pakai Kredit Online? Begini Tahapannya

Mintailmu.com – Tertarik Pakai Kredit Online? Begini Tahapannya – Bukan cuma pengguna kartu kredit aja yang sekarang bisa nyicil barang, lho. Buat kamu yang belum pernah kredit sama sekali juga bisa, caranya adalah dengan menggunakan kredit online seperti Kredivo. Selain limit kreditnya bisa mencapai 30 juta untuk akun Premium, pakai Kredivo pilihan e-commerce-nya juga banyak banget, mulai dari Shopee, Tokopedia, Bukalapak, Blibli, Lazada, Bhinneka, JD.id, Tiket.com, dan masih banyak lagi.

Sebelum bisa kredit online, tentu ada berbagai tahapan yang perlu kamu lalui dulu. Mulai dari memilih layanan yang tepat, cara daftar, memilih e-commerce dan membandingkan harga, hingga tips disiplin memanfaatkan layanan pinjaman  online agar skor kreditmu baik. Yuk disimak!

Pilih & bandingkan penyedia kredit online yang satu dengan yang lainnya

Selain Kredivo, ada banyak perusahaan multifinansial sejenis yang saat ini juga menyediakan layanan kredit yang berbasis online. Kalau kamu belum pernah pakai kredit online sebelumnya, maka penting halnya untuk membandingkan antara fintech yang satu dan yang lainnya supaya kamu bisa menggunakan yang terbaik. Yang utama dan paling penting, pastikan fasilitas pinjaman online tersebut sudah memiliki izin dan perusahaannya terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Kalau soal suku bunga, bisa dipastikan Kredivo adalah layanan yang punya suku bunga paling rendah, yaitu 2,95% per bulan untuk cicilan barang dengan pilihan tenor 3/6/12 bulan. Nggak cuma bisa cicil barang di e-commerce, Kredivo juga punya fitur pinjaman mini dan pinjaman jumbo bagi pengguna Premiumnya. Jadi, kalau kamu sewaktu-waktu butuh uang untuk kebutuhan mendesak, kamu bisa langsung mencairkan limit di akun Kredivo yang kamu punya lewat fitur pinjaman ini. Limit kredit dari Kredivo bentuknya nontunai yang akan langsung kamu dapatkan ketika pendaftaran akun disetujui di awal. Maksimal limit kredit yang diberikan juga bisa mencapai hingga Rp 30 juta. Besar kecilnya limit yang kamu terima, tentu disesuaikan dengan besaran penghasilan bulanan & histori kredit atau rekeningmu.

Beda perusahaan, biasanya akan berbeda juga syarat yang dibutuhkan untuk pendaftaran. Tinggal pilih yang sesuai dengan kondisimu. Biasanya perbedaan ini terletak pada besaran penghasilan yang dipatok perusahaan untuk calon nasabahnya. Kredivo misalnya, yang mewajibkan pendaftar memiliki penghasilan bulanan minimal Rp 3 juta per bulan, berstatus sebagai WNI yang berusia minimal 18 tahun, dan wajib berdomisili di daerah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan, Palembang, Semarang, Bali, Yogyakarta, Solo, Malang, Makassar, Cirebon, atau Sukabumi.

Pilih & bandingkan harga barang yang ingin dibeli di beberapa merchant

Rata-rata perusahaan multifinansial penyedia pinjaman online seperti Kredivo turut menggandeng partner e-commerce atau merchant offline sebagai bagian dari layanan utamanya. Dengan kata lain, akses kredit yang kamu punya akan bisa digunakan di e-commerce atau merchant offline yang sudah jadi mitra tersebut. Kredivo sendiri saat ini sudah bekerja sama dengan lebih dari 250 e-commerce dan merchant offline populer di Indonesia. Mulai dari Shopee, Lazada, Bukalapak, Tokopedia, Blibli, JD.id, Tiket.com, Pegipegi.com, Berrybenka, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Tentu, ini adalah salah satu keuntungan bagi pengguna kredit online. Sebab, sebelum memutuskan untuk menggunakan limit kredit, kamu bisa melakukan riset dan membanding-bandingkan harga produk yang mau dibeli atau dicicil di banyak e-commerce lebih dulu. Tujuannya tentu supaya tau kisaran harga pasar dan bisa mendapat rate harga terbaik. Nyicil barang di e-commerce dengan kredit online tentu lebih praktis dan efisien dibandingkan dengan pergi ke toko offline.

Sebagai contoh, misalnya kamu sudah download aplikasi Kredivo di Google Play Store atau App Store, daftar akun Premium dengan menggunakan KTP, menghubungkan akun internet banking sebagai bukti penghasilan, dan menyambungkan akun e-commerce yang ada riwayat transaksinya sebagai bukti domisili. Kemudian, pendaftaranmu sudah disetujui dalam waktu 1 x 24 jam dan menerima sejumlah limit kredit. Maka, kamu bisa langsung membelanjakan limit tersebut sesuai kebutuhan: misal untuk cicil gadget idaman. Pun bisa juga dicairkan jadi pinjaman tunai.

Kalau tujuannya untuk cicil gadget, maka langkah berikutnya yang perlu kamu lakukan adalah melihat-lihat spesifikasi dan harga gadget incaranmu di beberapa e-commerce sekaligus yang sudah jadi mitra Kredivo. Misal: Tokopedia, Shopee, Lazada. Kemudian, bandingkan harga, spesifikasi produk, dan ulasan dari pengguna perihal gadget yang ingin kamu beli. Kalau sudah menemukan yang paling pas dari sisi harga dan kualitas, tinggal checkout pembayaran dan pilih cicilan dengan Kredivo, deh.

Fokus menyelesaikan kredit yang sudah diambil sebelum ambil kredit lainnya

Sudah berhasil coba cicil online barang impian? Hati-hati, jangan sampai kalap ya. Meskipun limit kreditmu masih sisa banyak, bukan berarti bisa dihabiskan atau digunakan semaunya tanpa memikirkan kondisi keuangan buat bayar angsurannya ke depan. Kalau sudah punya satu kredit, usahakan untuk fokus & disiplin dulu membayar tagihan paling tidak hingga setengah periode dari tenor yang dipilih, sebelum mengambil kredit lainnya. Misal, kalau kamu memilih tenor 12 bulan buat cicilan hp, maka paling nggak tahan dulu untuk nggak kredit barang lain dalam waktu bersamaan, selama masa 6 bulan berjalan cicilan. Akan lebih baik lagi kalau menunggu hingga tenor cicilan selesai, baru kemudian ambil cicilan baru. Dengan begitu, gaji bulananmu bisa punya ruang untuk bernapas dan digunakan untuk hal lain.

Baca Juga :

Menjadikan Blogger Agar Banyak Pengunjung Dengan Cepat

Fungsi Sintak Tag HTML Dan Pengertian

Cara Membuat Animasi Text dan 2D Untuk Intro Video Di Android

Cara Request PIN Google AdSense Dengan 1x Request

10 Cara Memperbaiki Laptop Dan Komputer Yang Lambat

8 Cara Menghasilkan Uang Di Internet Tanpa Modal

Cara Memasang Atau Membuat Catatan dengan Efek Lipatan